Robot-Robot Pintar dan Tercanggih di Dunia

Robot adalah sebuah alat mekanik yang dapat melakukan tugas fisik, baik menggunakan pengawasan dan kontrol manusia, ataupun menggunakan program yang telah didefinisikan terlebih dulu (kecerdasan buatan). Robot memiliki banyak macam jenis diantaranya Robot Mobile seperti Robot Line Follower atau yang kita kenal robot pengikut garis, Robot Manipulator seperti Arm Robot (Lengan Robot), Robot Humanoid seperti Robot Asimo, Flying Robot ,Robot Berkaki, Robot Jaringan Animalia, dan Robot Cybrog. Berikut Kumpulan Robot-Robot tercanggih di dunia.
Gambar Robot ASIMO
 Gambar Robot ASIMO
Honda punya robot bernama Asimo yang bisa melayani orang, seperti dalam foto ini, mereka bekerja bersama untuk menyajikan kopi dalam sebuah demo di laboratorium Honda di Tokyo 11 Desember 2007. ASIMO, yang mirip astronot dengan ransel, bisa bekerja berpasangan, membuatkan minuman dan menyediakan berita dan ramalan cuaca via internet.

Gambar Robot bersepeda
 Gambar Robot Sepeda Tandem
Robot sepeda tandem "'Murata Seiko-chan" mengendarai sepeda ditemani robot sepeda "Murata Seisaku-kun" dalam sebuah demo di acara tahunan CEATEC 2008 home electronics trade show di Chiba dekat Tokyo. Robot setinggi 50 cm seberat 5-kilogram ini dikembangkan oleh produsen barang elektronik Jepang, Murata Manufacturing Co. sebagai sepupu Seisaku-kun yang pertama ditunjukkan tahun 2005. Ia memamerkan kemampuan menjaga keseimbangan dengan menggunakan dua sensor di tubuhnya.

Gambar Robot Penjinak Bom
 Gambar Robot Penjinak Bom
Mini Andros II, sebuah robot penjinak bom melepaskan 'bom' dari ujung mobil dalam demo untuk wartawan di Miami. The federal Bureau of Alcohol, Tobacco, Firearms and Explosives menunjukkan bagaimana robot melepaskan dan mejinakan bahan peledak dengan aman

Gambar Robot Militer
 Robot Harbutim
Militer Zionis Israel kini sedang mengembangkan robot bersenjata dan bisa membantu pasukan tempur Israel. Bahkan robot ini diharapkan mampu berbicara dalam bahasa Arab untuk bernegosiasi dengan orang-orang bersenjata dan melaksanakan aksi bunuh diri, jika perlu. Di samping itu robot ini diharapkan bisa mengirimkan gambar real time dari pertempuran secara langsung dan segera, tanpa harus memasukkan personil militer untuk untuk menjelajahi lokasi peperangan. Robot ini dilengkapi dengan senjata mesin seukuran senapan M16, dan dapat berbuat lebih banyak untuk memberikan informasi intelijen kepada militer Israel.

Gambar Robot pemain biola
 Gambar Robot Pemain Biola
Toyota Motor Corp. menciptakan robot yang bisa memainkan "Pomp and Circumstance" dengan mahir dengan biola. Robot setinggi 152 cm bewarna putih ini punya jari mekanis untuk menekan senar secara benar dan bisa mengkoordinasikan gerakan.

Gambar Robot sahabat
 Gambar Robot Sahabat
Robot PaPeRo dari perusahaan Jepang Kawasaki dipamerkan di pameran "Ex Machina - Kisah robot dari tahun 1950 hingga kini" di Museum of Applied Art di Cologne, western Germany. Ia dikenal untuk kemampuannya mengenali wajah dan suara, sehingga bisa hidup bersama manusia. Saat tak ada yang berinteraksi, ia menjadi malas.

Gambar Robot NASA
 Gambar Robot NASA
Badan Antariksa Amerika Serikat, NASA, akan mendapatkan awak baru di luar angkasa. Astronot baru NASA ini unik, karena dia bukan manusia, tapi robot yang menyerupai manusia.
Robot ini akan dikirim ke luar angkasa tahun ini. Astronot robot bernama Robonaut 2 atau R2 akan menjadi penghuni tetap stasiun luar angkasa internasional. Astronot robot ini merupakan proyek kerjasama antara NASA dengan General Motors (GM)– perusahaan mobil asal Amerika Serikat.

Gambar Robot perawat
 Gambar Care-O-Bot III
Robot Care-O-Bot III membawa segelas air dari dapur di Frauenhofer institute di Stuttgart. Care-O-Bot III adalah robot generasi ketiga yang dikembangkan selama 12 tahun, yang akan merawat di panti jompo di masa depan.

Gambar Robot koki
 Gambar Robot MotoMan
Robot MotoMan SDA1 dari perusahaan Yaskawa Electric, Jepang adalah robot yang juga bisa memasak makananan yang digemari di Jepang yaitu Okonomiyaki (mungkin di Indonesia mirip dengan martabak telor). Sebenarnya robot ini sendiri diciptakan untuk merakit kamera digital disposable tetapi ternyata robot ini juga pintar untuk membuat okonomiyaki. Robot ini mempunyai tinggi 135cm dan berat 220 kg mempunyai 2 tangan yang cukup panjang sehingga mempunyai jangkauan yang luas. Seberapa hebatnya robot ini?? Lihat saja video berikut ini dimana sang robot dengan cekatannya merakit (assemble) kamera digital.

Gambar Robot pengajar
 Gambar Robot Pengajar
Murid Kudan Elementary School menyentuh pipi guru robot Saya setelah kelas khusus di Tokyo, Japan. Tidak seperti robot mekanis, robot guru yang dikembangkan oleh profesor Tokyo University of Science, Hiroshi Kobayashi,ini bisa mengekspresikan enam emosi: terkejut, takut, jijik, marah, gembira dan sedih. Kulit karetnya bisa ditarik dengan menggunakan mesin dan kabel di sekitar mata dan mulut. Saya dikontrol dengan remote control oleh manusia yang mengamati interaksi lewat kamera, memanggil nama anak-anak, bicara dengan mereka lewat kata-kata yang telah diprogram dan memberi kuliah tentang robot. (AP Photo/Koji Sasahara).

Gambar Robot Tai Chi
 Gambar Robot Tai Chi
Pemandu museum menirukan Nau, robot yang memeragakan latihan Tai Chi di Robotic World exhibition di Madatech, Israel National Museum of Science

Gambar Robot pengasuh
 Gambar Robot YURINA
Robot YURINA membawa seorang pria dalam sebuah demo dalam ROBOTECH, sebuah pameran untuk robot jasa, di Tokyo. YURINA adalah mesin untuk memindahkan orang jompo atau yang kesulitan bergerak dari dan ke bangku atau ranjang.

Gambar Robot cewek feminim
 Gambar Robot EMA
EMA (Eternal Maiden Actualization), sebuah robot interaktif dengan tubuh feminin dan gerakan gemulai, dipamerkan oleh Sega Corp. di acara Tokyo Toy Show 2008 di Tokyo. Dengan sensor di kepala, tangan, lengan dan kaki, EMA bereaksi saat disentuh, dengan bernyanyi, berdansa, dan memberi kontak dengan cara ala wanita.

21 komentar:

  1. Hebat banget robot-robot ini.

    BalasHapus
  2. Wowwwww
    Seru bgt Robotya., Mantep" gan,.

    BalasHapus
  3. Asima makin canggih! sayang orang indonesia belum bisa membuat robot seperti itu :)

    BalasHapus
  4. Wah semoga kita nda kalah pintar ma robot. Salam Fajar
    http://taproallisya.wordpress.com

    BalasHapus
  5. Keren....
    kapannya di indonesia jg ada gituan...

    BalasHapus
  6. terima kasih atas info yang anda berikan..
    salam kenal ya..

    BalasHapus
  7. wauw..robot-robotnya keren dan luar biasa,mungkin beberapa tahun kedepan robot hampir bisa menyamai manusia

    BalasHapus
  8. Saya selalu tertarik dengan yang namanya robot, tapi sayang harganya masih sangat mahal.

    BalasHapus
  9. jika nanti semua di lakukan robot,,aq yakin kita akan kembali kangen dengan pelayanan yg terisi emosi yang manusiawi

    BalasHapus
  10. What's up to every body, it's my first visit of this webpage; this website includes awesome and in fact good material designed for visitors.
    Here is my web-site ; Ffl License

    BalasHapus
  11. banyak juga ya, saya tahunya cuma Asimo dan Robot Tai Chi atau Nao
    tuh robot-robot punya kecerdasan buatan semua ya?

    BalasHapus
  12. Mantap, Teknologi seperti ini perlu untuk dikembangkan dan bermanfaat

    BalasHapus
  13. Jepang memang luar biasa bikin robot2nya... yg lain mah . . ..

    BalasHapus

Silahkan Bergabung dulu untuk meninggalkan komentar Anda,Terima Kasih...!!!